Open to work
Published on

Kenapa Pentingnya mendapatkan Sertifikasi di bidang IT/sebagai programmer

Authors

Hallo semua, apa kabar? saya berharap pembaca semua baik-baik saja. Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas mengapa sertifikasi di bidang IT/sebagai programmer dapat dikatakan sangat penting.

Dalam dunia Teknologi Informasi (IT), sertifikasi dapat dikatakan suatu hal yang dapat mendukung serta memiliki peran krusial dalam mencari pekerjaan, khususnya bagi para profesional/junior di bidang ini. Baik recruitment yang dilakukan oleh perusahaan maupun jika kita mendalami dunia freelancer. Terutama dalam dunia IT yang cepat berkembang ini, dapat mengakibatkan banyaknya muncul framework baru yang lebih modern, maupun peningkatan dari framework yang ada, sehingga kita diharuskan untuk terus meningkatkan dan mengasah skill yang kita miliki agar dapat bersaing dalam dunia kerja. Untuk itu mari kita perdalam mengapa sertifikasi menjadi hal yang sangat penting, terutama dalam mencari pekerjaan maupun proyek freelancer.

Membuktikan Kompetensi yang Dimiliki

Sertifikasi ini dapat membuktikan kompetensi yang telah dimiliki di bidang IT, dimana sertifikat tersebut merupakan dokumen yang diterbitkan oleh lembaga kursus, perusahaan ataupun ataupun organisasi yang memberikan pelatihan dam ujian spesialis IT yang menyatakan bahwa seseorang telah mencapai tingkat kompetensi yang telah ditentukan dalam bidang tertentu. Salah satunya untuk melakukan evaluasi terhadap kemampuan seseorang dalam bidang tertentu, seperti jaringan komputer, keamanan, maupun perangkat lunak. Terdapat beberapa contoh sertifikasi di bidang IT yang disediakan oleh perusahaan/organisasi terkenal, misalnya Cisco Certified Network Associate (CCNA), Certified Information Systems Security Professional (CISSP), Microsoft Certified: Azure Developer Associate, Alibaba Cloud Certification: Certified Developer, Google Cloud: Associate Cloud Engineer Certification, dan masih banyak lagi. Didalam negeri pun, telah banyak lembaga yang mengadakan pelatihan dan ujian untuk mendapatkan sertifikasi ini, salah satunya adalah Codepolitan, Dicoding, MySkill, dan lain sebagainya.

Meningkatkan Peluang Kerja dan Karir

Sertifikasi dapat pula meningkatkan peluang kerja dan karir, dengan mengambil sertifikasi tersebut dapat dikatakan bahwa kita telah meningkatkan skill yang dimiliki, sehingga dengan adanya sertifikasi ini dapat menambah peluang untuk diterima di bidang pekerjaan, maupun dalam mencari projek freelancer. Banyak perusahaan yang mencari kandidat yang memiliki sertifikasi dalam teknologi atau produk tertentu.

Peningkatan Jenjang Karir

Sama seperti bidang kerja lainnya, dalam dunia IT juga terdapat jenjang karirnya, mulai dari junior sampai senior developer. Dengan mengambil sertifikasi ini, tentunya dapat membuka peluang kemajuan karir di masa yang akan datang. Hal ini didukung dengan banyaknya organisasi ataupun perusahaan yang lebih memberikan prioritas kepada karyawannya yang memiliki sertifikasi dalam hal promosi karir ataupun penugasan proyek yang dianggap kritis. Sehingga dengan memperoleh sertifikasi ini, kita dapat memperoleh tanggung jawab yang lebih besar serta kontribusi yang lebih efektif dalam sebuah tim IT pada perusahaan atau organisasi, yang dapat juga berakibat pada peningkatan penghasilan yang cukup signifikan.

Pengakuan Resmi

Dengan adanya sertifikasi ini, kemampuan yang dimiliki oleh sesorang telah diakui oleh organisasi maupun pemerintah yang menerbitkan sertifikat tersebut. Dimana pengakuan tersebut dapat berlaku di tingkat nasional maupun internasional, sehingga dapat memperkuat kredibilitas serta reputasi seseorang dalam bidang IT. Hal ini pula yang dapat menunjang kita dalam mencari pekerjaan, projek freelancer serta peningkatan jenjang karir.

Penyesuaian dengan Perkembangan Teknologi yang Semakin Cepat

Dengan adanya sertifikasi ini, dapat memudahkan seseorang beradaptasi terhadap perkembangan Teknologi Informasi (IT) yang cepat. Dimana seseorang di bidang IT tersebut dapat mengambil pelatihan dan ujian terhadap teknologi yang baru tersebut. Terutama akses untuk mendapatkan sertifikasi ini semakin mudah, karena dapat dilakukan secara online, kapan pun dan dimanapun, serta terdapat lembaga yang menyediakan sertifikasi yang berbayar, beasiswa maupun yang gratis.

Oleh karena itu, untuk siapapun yang berkecimpung dalam dunia IT, dan tidak menutup kemungkinan untuk yang tidak memiliki backgroud IT, memperoleh sertifikasi ini tidak hanya sedekar pencapaian, namun sebagai investasi dalam mendukung karir kita dimasa yang akan datang. Untuk itu, jika kita berniat berkecimpung dalam dunia IT, diharapkan kita dapat bertanggung jawab terhadap skill yang dimiliki, bukan hanya berniat mengoleksi sertifikat namun sebenarnya tidak memahami bidang spesialis itu sama sekali. Selain itu diharapkan pula untuk dapat selalu memperbarui sertifikasi yang telah dimiliki agar tetap dapat relevan dan kompeten dalam menghadapi perubahan teknologi yang semakin cepat.

Artikel ini dibuat untuk memenuhi syarat program Campus Coder yang diselenggarakan oleh Codepolitan, Alibaba Cloud, Kampus Coder dan DevHandal.

Sember Referensi

  1. IDN.ID
  2. KOMPASIANA
  3. PEMASANGAN.COM